JALAN PAGI DAN CEK KEBUN WILAYAH BARAT BERSAMA JAJARAN DIREKSI PTPN XI


Suasana kawasan kebun PTPN XI yang hijau oleh daun tebu menjadi pemandangan yang indah bagi segenap insan PTPN XI wilayah barat. Pada hari itu, selasa (25/11/2014) di pagi buta rombongan Direksi PTPN XI diiringi ratusan karyawan Pabrik Gula wilayah barat berjalan menyusuri kebun tebu. Hal ini menjadi kegiatan yang menantang sekaligus menyenangkan, kegiatan yang dikemas dengan jalan santai ini di mulai dari Unit Usaha pagotan dan finish di kebun sareng yang memakan jarak kurang lebih 10 Km.

Disela-sela jalan pagi tersebut tak jarang, rombongan Direksi bersama para karyawan, sambil mengamati kebun berhenti sejenak untuk menyapa dan berbincang dengan pekerja kebun. Acara ini mendapat antusias dari pekerja kebun yang pagi itu sudah memulai aktivitasnya. Rombongan Direksi dalam jalan santai tersebut dihadiri oleh Direktur Produksi, Aris Toharisman dan Direktur keuangan, Titis Adji Wisanggeni.

Kunjungan ini bukan yang pertama dilakukan oleh Direksi PTPN XI. Dalam rangkaian kunjungan kali ini dimaksudkan untuk menjalin silaturahim dengan karyawan dan merupakan bentuk dukungan moral kepada seluruh insan PTPN XI serta petani guna mensukseskan musim giling tahun 2015. Kegiatan jalan santai berakhir di kebun Sareng, dilanjutkan acara ramah tamah sambil menikmati sarapan pagi nasi pecel makanan khas Madiun. 

Dalam acara ramah tamah tersebut para karyawan dipersilahkan memberi kan komentar ataupun saran terhadap kebun-kebun yang telah diamati selama jalan santai Pagotan – Sareng. Usai melaksanakan acara jalan santai dilanjutkan dengan acara pertemuan sosialisasi dan pengarahan Strategi Program Giling RKAP 2015 bersama Direksi di Gedung Pertemuan Unit Usaha Pagotan.

Cari Berita